Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Aksi Rampas HP Dengan Ancaman Clurit Kembali Terjadi Diwilayah Hukum Panongan

Kamis, 19 Oktober 2023 | 08.23 WIB Last Updated 2023-11-12T08:18:20Z

Rampas HP Dengan Ancaman Clurit di Panongan
Poto ilustrasi sumber Google

KAB.TANGERANG.beritatangerang
.co.id - Aksi perampasan Hp kembali terjadi diwilayah hukum Polsek Panongan Polresta Tangerang dinihari kemarin.

Peristiwa perampasan ini menimpa seorang warga berinisial SY di jalan swadaya 2 Cukang Galih Ciakar Panongan Rabu 18.oktober pukul 2.00 WIB.

 

Menurut keterangan korban pada Rabu dini hari itu korban sedang asik  bermain hp di depan rumah kontrakan bersama temannya.


Saking asik nya bermain game,korban tak menyadari jika sebuah motor metik yang dikendarai dua orang berboncengan dengan ciri mengenakan Hoodie hitam dan switer Abu- abu sudah berhenti di dekat rumah korban.


Tiba - tiba salah seorang pengendara motor ber hoodie hitam menghampiri korban dan langsung mengalungkan celurit ke leher korban.Sementara tangan satunya lagi dengan sigap merampas hape korban.


Karena terkejut korban secara reflek menghalau celurit pelaku yang menempel dilehernya hingga membuat tangannya terluka.


Pelaku yang telah berhasil merampas hape korban langsung berlari kearah motor yang sudah menunggu.


Sementara YP tetangga korban yang mengetahui aksi perampasan  tersebut langsung bergegas berlari mengejar pelaku dan sempat menghajar rekan pelaku  yang bertugas membawa motor.

Namun karena kedua pelaku mengeluarkan celurit membuat YP mundur.Kesempatan tersebut digunakan pelaku untuk tancap gas kabur dengan membawa hasil kejahatannya.


Tak lama berselang dengan diantar paman korban.Korban berserta para saksi  langsung melapor ke Polsek Panongan.


Berdasarkan laporan dari  korban itulah Tim reskrim polsek Panongan lalu meluncur ke TKP guna melakukan penyelidikan.


Terkait peristiwa tersebut warga sekitar lokasi berharap agar pihak kepolisian bisa lebih meningkatkan keamanan diwilayah itu terlebih pada jam-jam rawan.

"ini sudah kedua kalinya terjadi dengan jam kejadian yang hampir sama dan dilokasi yang hampir sama pula .Semoga pihak kepolisian bisa menangkap pelakunya " katanya.


Red / RK