Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

PMI Kecamatan Karawaci dan Tangerang Ikuti Kegiatan Orientasi Relawan PMI Wilayah Kecamatan

Sabtu, 08 Juni 2024 | 16.05 WIB Last Updated 2024-06-08T09:09:35Z

PMI Kecamatan Karawaci dan Tangerang Ikuti Kegiatan Orientasi Relawan PMI Wilayah Kecamatan
Pelaksanaan Orientasi Relawan PMI di Kecamatan Karawaci Kota Tangerang

TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menggelar Orientasi relawan PMI wilayah Kecamatan yang dihadiri oleh 36 peserta perwakilan dari tiap kelurahan dari 2(dua) kecamatan yaitu Kecamatan Karawaci dan Kecamatan Tangerang di Aula Kantor kecamatan Karawaci Kota Tangerang,
Sabtu(8/6/24) Pukul 8.00 WIB.

Sekretaris Camat(Sekcam) Karawaci Ade Fitri  dalam sambutannya saat membuka acara mengatakan Kecamatan Karawaci sangat terbantu dengan adanya PMI, dari donor darah, bantuan dikala ada bencana dan kecelakaan.


"Kami merasa terbantu dengan adanya PMI .Manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh warga dan masyarakat khususnya di wilayah Karawaci terlebih saat ada warga yang membutuhkan darah saat terkena musibah kecelakan maupun bencana" kata Ade.


Ade berharap kedepannya semakin banyak lagi relawan yang ikut dalam kegiatan kemanusiaan ini.


" Semoga kedepannya akan semakin banyak lagi masyarakat yang mau bergabung menjadi relawan.Sebab sudah sepantasnya sebagai manusia kita bisa saling membantu dalam tugas kemanusiaan.Mengutip sabda Rasulullah yang mengatakan sebaik baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi sesama" ujarnya.


Sementara Hasbullah dari PMI Kota bidang organisasi dan relawan disela sela acara mengatakan bahwa ini adalah program dari PMI kota untuk mencetak relawan relawan yang handal, karena kekuatan untuk peningkatan pelayanan donor darah,sosial, kesehatan secara teknis ada di relawan. 


" Orientasi ini adalah Program PMI Kota yang dilaksanakan untuk mencetak relawan yang handal dalam memperkuat dan memperbanyak sumber daya relawan untuk membantu tugas-tugas kemanusiaan yang dilakukan PMI,sehingga jangkauan manfaatnya bisa dirasakan lebih luas" katanya.


Di tempat berbeda Imam Hendro selaku ketua PMI Kecamatan Karawaci saat di temui beritatangerang.co.id mengatakan, orientasi relawan ini bertujuan agar di setiap kelurahan mempunyai relawan yang cepat dan tanggap jika ada bencana atau kecelakaan dan jumlah peserta yg ikut orientasi ini 36 orang yang terdiri dari kecamatan karawaci 18 orang & dari kecamatan tangerang 18 orang, imam juga menjelaskan bahwa tugas PMI bukan hanya semata mata mencari donor darah tapi juga ikut membantu jika ada bencana atau kecelakaan. 


"Orientasi relawan ini bertujuan agar di setiap kelurahan mempunyai relawan handal, cepat dan tanggap jika ada bencana atau kecelakaan, jumlah peserta yang ikut orientasi ini 36 orang yang terdiri dari kecamatan karawaci 18 orang dan dari kecamatan tangerang 18 orang, saya juga ingin mensosialisasikan bahwa tugas PMI bukan hanya sekedar mencari pendonor darah, tetapi PMI juga ikut membantu jika terjadi bencana atau kecelakaan," Tutur imam.  


Sebagi Informasi tambahan di saat yang sama PMI kecamatan Karawaci juga sedang melakukan fogging di wilayah RT 07, RW 08 Kelurahan Cimone, Karawaci kota Tangerang.



RJL