Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Bawaslu Kota Tangerang Gelar Sosialisasi Pengawasan Pilkada Serentak 2024

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15.35 WIB Last Updated 2024-10-03T11:44:28Z

Bawaslu Kota Tangerang Gelar Sosialisasi Pengawasan Pilkada Serentak 2024
Komarullah selaku Ketua Bawaslu Kota Tangerang (Tengah)

TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID-
Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kota Tangerang menggelar sosialisasi terkait peran media dalam pengawasan Pilkada 2024 yang dilaksanakan di Hotel Grand Soll Marina Kota Tangerang Kamis(3/10/24).


Ketua Bawaslu Komarullah dalam penyampaiannya di acara tersebut menuturkan,dalam Surat Edaran (SE) Bawaslu ada pengawasan Siber dan butuh peran media dalam mengakselerasi dalam pengawasan Siber tersebut.


"Bawaslu dan peran media untuk mengawasi pilkada tanpa Hoax. Beredarnya berita Hoax terkait Pilkada khususnya di Kota Tangerang tentunya berpotensi merusak tatanan demokrasi " kata Komarullah. 


Komarullah mengatakan pihaknya (Bawaslu) akan bersikap tegas dalam menindak lanjuti segala bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh para Paslon,baik pelanggaran disaat Kampanye maupun di hari pencoblosan.


" Kami tak bisa bekerja sendiri,untuk itu dibutuhkan keterlibatan teman- teman media dalam mengawasi dan mencegah terjadinya kecurangan Pilkada.Selain itu peran media juga penting dalam menangkal berita Hoax yang bisa menggiring Opini Masyarakat serta berpotensi memecah belah " sambungnya.



Dalam lanjutan penyampaian Komarullah berharap kedepannya Bawaslu bisa bekerjasama dengan media di setiap tahapan karena akan ada agenda lagi yang akan dilaksanakan Bawaslu.


" Hari ini kita menyapa teman teman media semua,mohon maaf jika mungkin ada yang belum disapa oleh kami.Agenda Bawaslu bukan hanya ini,nanti kedepannya kita bisa bekerjasama dengan teman media disetiap tahapan karena masih ada agenda lagi"katanya.


Diakhir Komarullah meminta kepada para media untuk ikut pula mengawasi kerja Bawaslu jika terjadi penyimpangan.


" Kami berharap media juga mengawasi kerja kami,tegur kami jika ada penyimpangan yang dilakukan ,agar Pilkada ini berjalan dengan baik jujur dan bersih " katanya.


Sementara Mualim Kabag protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) kota Tangerang dalam kesempatannya mengatakan pentingnya media melakukan pengawasan serta harus bersikap netral.


" Media tentunya harus bersikap netral dan tidak berpihak pada salah satu Paslon saja.Dan yang terpenting Media turut mendukung suasana pilkada yang damai dengan menyuguhkan  berita -berita yang sejuk dan menyejukkan agar Kota Tangerang menjadi aman dan kondusif " singkatnya.


Diinformasikan dalam kegiatan tersebut hadir Ketua Bawaslu Kota Tangerang beserta jajaran,Kabag Prokopim Pemkot Tangerang serta seluruh organisasi wartawan di Kota Tangerang .


Red /Jfr