Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Jasa Kemoceng Dilampu Merah Kota Tangerang Resahkan Pengendara

Kamis, 24 Oktober 2024 | 18.02 WIB Last Updated 2024-10-25T17:32:23Z

Jasa Kemoceng Dilampu Merah Kota Tangerang Resahkan Pengendara
Gambar ilustrasi sumber Google 

TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID
- Aksi anak jalanan yang kerap membersihkan kaca dan bodi mobil menggunakan kemoceng dan kain lap di  lampu merah Jalan Jenderal Sudirman, dekat Pasar Induk Cikokol Kota Tangerang meresahkan pengendara mobil.


Ulah anak jalanan itu membuat pengendara terganggu bahkan tak jarang anak jalanan tersebut menendang mobil  dan mencaci pengendara yang tak memberi uang.


Seperti disampaikan Deni(50) Pengendara mobil warga Cibodas Perumnas Tangerang ini mengaku resah atas ulah anak jalanan tersebut.


"Kaget aja tiba-tiba ada yang bersih kaca depan pake kemoceng,gak tau kemoceng nya masih bagus apa gak langsung main bersihin aja bakal baret dong kaca kalau begitu," kata Deni kepada Beritatangerang.co.id Kamis (24/10/24).


Deni menambahkan jika anak jalanan tersebut kerap memaksa meminta uang setelah melakukan aksi bersih-bersih kaca dan bodi mobil.

"Langsung ngetuk kaca setelah dibersihkan itu, gak dikasih dia teriakin kita dengan makian kalimat kotor" imbuh Deni geram.


Sementara Ahmad (55) warga Juru mudi mengatakan hal senada. Menurutnya Aksi anak jalanan dari pengamen hingga modus bersih bersih kaca itu sering tampak di beberapa lampu merah di wilayah kota Tangerang .


Dirinya meminta agar pihak terkait seperti Satpol PP Kota Tangerang segera melakukan penertiban di sejumlah titik lampu merah.


" Kami berharap Satpol PP Kota Tangerang segera melakukan penertiban kepada anak jalanan tersebut untuk kenyamanan pengendara" tutupnya.


Jfr