Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Kementrian PUPR Tinjau Kondisi Longsor Kampung Ranca Haur Pagedangan

Kamis, 07 November 2024 | 00.37 WIB Last Updated 2024-11-06T17:39:11Z

Kementrian PUPR Tinjau Kondisi Longsor Kampung Ranca Haur Pagedangan
Lokasi longsor di Kampung Ranca Haur Pagedangan Kabupaten Tangerang 

TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID-
Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (Kemen PUPR-RI) melalui Direktorat Jenderal Sumber Daya Air ( DJSDA) melakukan peninjauan kondisi pasca longsor yang membelah jalan Kampung Ranca Haur RT 01 RW 03, Desa  Karang Tengah, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang yang terjadi Selasa (5/11/24) kemarin.


Saat peninjauan lokasi longsor,rombongan Ditjen SDA tampak didampingi Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) dan Pj Bupati Tangerang, Andi Ony beserta Kabid SDA Dinas Bina Marga dan SDA Kabupaten Tangerang,Rabu(6/11/24).


 “Kami akan melakukan pengamanan sisi Sungai Cimanceuri terlebih dahulu, supaya material longsor tidak turun kedalam sungai,” ujar Leo Eliasta selaku Subdirektorat Perencanaan Teknis Sungai dan Pantai Ditjen SDA.


Leo berujar pihaknya juga akan melakukan kolaborasi dengan Pemkab Tangerang untuk melakukan penanganan longsor di Kampung Ranca Haur ini sambil menunggu kajian dari tim ahli Institut Teknologi Bandung (ITB) yang akan kelokasi esok hari.


“Iya, besok rencananya tim ahli dari ITB akan mengkaji penyebab dari longsornya jalan ini,” imbuhnya.


Ditempat yang sama,Pj Bupati Tangerang Andi Ony mengaku bersyukur karena kejadian tanah longsor tersebut mendapat tanggapan serius dari pihak BBWSCC.

"Ini akan segera ditindaklanjuti untuk dilakukan perbaikan kedepannya,”singkat

Andi Ony.


Red