Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

KPU Kota Tangerang Jadikan Bus Tayo dan Si Benteng Media Sosialisasi Pilkada 2024

Selasa, 05 November 2024 | 17.08 WIB Last Updated 2024-11-05T10:24:52Z

KPU Kota Tangerang Jadikan Bus Tayo dan Si Benteng Media Sosialisasi Pilkada 2024
Penampakan Si Benteng sebagai media sosialisasi Pilkada 2024

 TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID Komisi Pemilihan Umum( KPU) Kota Tangerang  kembali menggelar sosialisasi Pilkada 2024 dan kali ini diadakan di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang Selasa(5 /11/24).


Dalam kegiatan tersebut sebanyak 30 Armada Bus Tayo dan 30 unit Angkutan Kota (Angkot) Si Benteng yang telah ditempel stiker bertuliskan Warga Kota Tangerang JANGAN LUPA NYOBLOS 27 November 2024 dilepas oleh PJ Walikota Dr Nurdin dalam rangka mensosialisasikan Pilkada kepada warga Kota Tangerang.


" Sosialisasi menggunakan stiker yang ditempel di Bus Tayo dan Angkot Si Benteng dianggap efektif karena daya jangkaunya yang luas serta memudahkan masyarakat untuk mengingat kapan hari dan tanggal pilkada agar bisa ikut mencoblos" kata Yudistira Komisioner KPU Kota Tangerang mewakili Ketua KPU Kota Tangerang Qori Ayatullah.


Sementara PJ Walikota Tangerang Dr.Nurdin disela sela acara pelepasan mengatakan berharap  Sosialisasi Pilkada menggunakan angkutan bus Tayo dan angkutan Kota Si Benteng mudah-mudahan bisa menjadi ingatan bagi masyarakat untuk mendatangi

pilkada.


Cuplikan Video Saat PJ Walikota Dr Nurdin Melepas Armada Sosialisasi Pilkada 2024


'Pemerintah Kota mendukung tugas- tugas KPU seperti yang diamanatkan UU karena pada pelaksanaanya Pilkada dibiayai oleh anggaran daerah. Semoga dalam pelaksanaan Pilkada nanti tidak mendapat kendala dan Sosialisasi menggunakan Bis Tayo dan Si Benteng bisa membuat Masyarakat  mengingat dan antusias  ikut mencoblos di pilkada 2024 sesuai pilihannya " singkat PJ Walikota. 


Jfr