Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

TPS 14 Karawaci Baru Pasangan Cagub Banten Andra Soni- Dimyati dan Cawalkot Sachrudin - Maryono Unggul

Rabu, 27 November 2024 | 21.35 WIB Last Updated 2024-11-27T14:35:53Z

TPS 14 Karawaci Baru Pasangan Cagub Banten Andra Soni- Dimyati dan Cawalkot Sachrudin - Maryono Unggul
Salah seorang lansia pengguna kursi roda tengah memberikan hak suara di TPS 14 Karawaci baru dibantu oleh anggota KPPS

TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID
- Hujan deras mengiringi tahapan penghitungan suara pada Pilkada serempak 2024 di sejumlah wilayah di Kota Tangerang yang berlangsung pada 27 November 2024.


Dari pantauan awak media pada TPS 14 Karawaci baru kota Tangerang,meskipun suasana diguyur hujan namun tak menghalangi para petugas KPPS dalam melaksanakan tugasnya.


Pencoblosan yang dimulai sejak pagi hari dan dilanjutkan penghitungan suara pada sore hari tersebut terdata untuk jumlah surat suara Pemilihan Gubernur Banten jumlah DPT  sebanyak  590 suara, sementara yang digunakan oleh pemilih sebanyak 324 suara dengan suara tidak sah sebanyak 26 suara.


Dari hasil penghitungan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten di TPS 14 Karawaci baru,pasangan Andra Sony dan Dimyati Natakusumah meraup 163 suara mengungguli pasangan Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi dengan meraup 161 suara.



Sementara untuk pemilihan walikota Tangerang jumlah hak suara yang digunakan oleh pemilih sebanyak 330 suara,untuk suara tidak sah sebanyak 20 suara .

Untuk hasil suara di  TPS 14 Karawaci baru pasangan Faldo - Fadhlin mendapat suara sebanyak 87 suara sementara pasangan 

Amarullah -Mohammad Boni meraih 60 suara dan pasangan Sachrudin - Maryono unggul  dengan meraih 163 suara.


Ketua PPS Karawaci Baru Ahmad Syaefudin saat ditemui dilokasi mengatakan kondisi situasi dari saat pencoblosan dan penghitungan suara di 22 TPS Se- Kelurahan Karawaci baru relatif aman dan lancar.

" Alhamdulillah semua lancar meskipun sempat diguyur hujan.Tadi di TPS 14 sempat ada sedikit  kendala kecil terkait surat suara tapi sudah terselesaikan" kata pria yang biasa disapa Abud ini.


Sementara salah seorang warga RW 04 Karawaci baru Muhammad Zainudin mengatakan sangat mengapresiasi kinerja anggota KPPS yang tampak total melakukan tugasnya dari pagi hingga malam hari.

" Sangat mengapresiasi kinerja para petugas KPPS,tadi saya lihat warga yang manula didahulukan dan disabilitas juga dibantu oleh petugas KPPS .lancar dan tertib " katanya.


Saat berita ditayangkan nampak Anggota KPPS masih nampak sibuk menjalankan tugasnya melakukan rekapitulasi di TPS.



RZL