Notification

×

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Dirut Perumda Tirta Benteng Imbau Pelanggan Bayar Tagihan Air Sebelum Mudik agar Lebih Tenang

Jumat, 28 Maret 2025 | 16.42 WIB Last Updated 2025-03-28T09:43:09Z

Dirut Perumda Tirta Benteng Imbau Pelanggan Bayar Tagihan Air Sebelum Mudik agar Lebih Tenang
Doddy Effendi Dirut PDAm Tirta Benteng 

TANGERANG.BERITATANGERANG.CO.ID
- Direktur Utama Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang, Doddy Effendi, mengimbau pelanggan untuk membayar tagihan air sebelum tanggal 20 setiap bulan, terutama menjelang musim mudik Lebaran. Hal ini dilakukan agar pelanggan dapat menikmati libur dan silaturahmi tanpa harus khawatir dengan keterlambatan pembayaran.


“Pembayaran tepat waktu akan menghindarkan pelanggan dari denda serta memastikan layanan air tetap lancar saat mereka kembali dari kampung halaman,” ujar Doddy, Rabu (26/3/25).



Sebagai upaya peningkatan layanan, Perumda Tirta Benteng menyediakan berbagai metode pembayaran yang mudah dan praktis. Pelanggan bisa membayar melalui marketplace seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, serta dompet digital seperti DANA dan LinkAja. Selain itu, pembayaran juga bisa dilakukan melalui internet dan mobile banking dari berbagai bank, termasuk BCA, Mandiri, dan Bank Syariah Indonesia.


“Dengan berbagai kemudahan ini, kami berharap pelanggan bisa lebih nyaman menikmati libur Lebaran tanpa khawatir soal tagihan air,” tambah Doddy.



Jfr/Red